16 September 2009

Ingin Tidak Mudah Lupa ???

Minumlah 2 cangkir kopi setiap hari, kira-kira seperti itulah anjuran yang diberika n peneliti dari Austria, Dr Florian Koppelstatter yang bekerja sebagai seorang radiolog. Para peneliti tersebut mengatakan bahwa dengan meminum 2 cangkir kopi setiap hari akan meningkatkan aktivitas otak pada bagian ingatan dan juga dapat mencegah short term memory lost atau berkurangnya daya ingat manusia disebabkan oleh dua hal yakni faktor trauma dan non trauma.
Menurut studi yang dilakukan para peneliti di Innsbruck Medical University, 2 cangkir kopi setiap hari atau setara dengan 100 mg caffein bisa meningkatkan fungsi dan performa otak terutama yang berhubungan dengan ingatan. Caffein selain terdapat didalam kopi juga terdapat didalam teh dan coklat.
sumber : www.detik.com

2 komentar:

  1. Gak boleh sering2 minum kopi juga bro..ntar kayak mbah surip gak bisa tidur. Konon kabarnya sering2 minum kopi juga bisa membuat sakit pinggang.

    Ada email yang pernah masuk ke email abang, bahwasanya kalo gak mau cepat lupa, jangan tidur setelah Sholat/waktu Ashar.

    BalasHapus
  2. makanya bro...

    dikatakan cukup 2 cangkir (bukan gelas loh)setiap hari atau 100 mg caffein aj gak lebih.

    yang dikatakan berbahaya itu bro, kalau sudah mengkonsumsi kopi per harinya 500-600 mg caffein atau setaran dengan 5-6 cangkir per hari.

    untuk lebih jelasnya bisa kunjungi situs ini bro : http://sitekreator.com/kopiklasik/kopi_alami_bermanfaat_untuk_kesehatan.html

    BalasHapus